Serangkaian upaya terus dilakukan oleh Fakultas Kedokteran Dan Ilmu Kesehatan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang (FKIK UIN Malang) untuk mempersiapkan segenap komponen yang ada agar siap untuk bertransformasi menjadi fakultas kesehatan bermutu dan berreputasi Internasional. Kali ini FKIK UIN Malang menggandeng Lembaga Penjamin Mutu (LPM) UIN Malang untuk menyelenggarakan kegiatan Audit Mutu Internal yang bertempat di aula serbaguna gedung Ibnu Thufail FKIK UIN Malang pada Senin (19/10/2020) lalu. Kegiatan tersebut dihadiri oleh jajaran Dekanat FKIK UIN Malang, staff LPM, serta para segenap pimpinan Prodi di lingkungan FKIK UIN Malang.

Dalam sambutannya, Dekan FKIK UIN Malang, Prof. Dr. dr. Yuyun Yueniwati P.W., M.Kes., Sp.Rad (K) meyampaikan banyak terima kasih kepada LPM UIN Malang yang bersedia membantu untuk memberi masukan maupun saran dalam rangka persiapan Prodi Pendidikan Dokter dan juga nantinya persiapan bagi Prodi Sarjana Farmasi menuju proses akreditasi.

Kegiatan Audit Mutu Internal FKIK ini dihadiri oleh sejumlah auditor dari LPM UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, antara lain adalah: Abdul Aziz, M.Si dan Rosihan Aslihuddin, S.Sos., M.A.B selaku lead auditor serta Ahmad Luthfin, Firma Sahru, dan Ainatul Mardhiyah selaku tim auditor. Dalam acara AMI ini tim auditor memberikan sejumlah catatan dan masukan yang sangat berguna bagi perbaikan mutu penelitian dan pengabdian masyarakat di FKIK UIN Maulana Malik Ibrahim Malang.

Audit Mutu Internal FKIK UIN Malang merupakan suatu seri rangkaian kegiatan yang harus dilalui sebagai persiapan menuju akreditasi di FKIK UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. Selanjutnya akan dilakukan AMI di bidang pendidikan. (Nanang – Tim Jurnalis FKIK)

Sumber : Audit Mutu Internal Bidang Penelitian dan Pengabdian FKIK UIN Malang

By admin